Judul : Hasil Uji Hyperloop Terbaru: Kecepatannya Lebih Dahsyat
link : Hasil Uji Hyperloop Terbaru: Kecepatannya Lebih Dahsyat
Hasil Uji Hyperloop Terbaru: Kecepatannya Lebih Dahsyat
Jakarta - Hyperloop One kembali menguji teknologi hyperloop pada trek sepanjang 500 meter di Nevada, Amerika Serikat, dengan kecepatan yang mengagumkan, yaitu lebih dari 300 kilometer per jam (Kpj).Ketimbang hasil tes pertama yang dilakukan pada pertengahan Juli lalu, kecepatan Hyperloop One ini meningkat sangat drastis. Pasalnya pada pengujian saat itu, kecepatannya hanya mencapai 112 Kpj, demikian dikutip detikINET dari Business Insider, Kamis (3/8/2017).
Kecepatan ini bisa tercapai karena Hyperloop One bisa menempuh jarak yang lebih jauh, yaitu sekitar 1.433 kaki dari trek sepanjang 1640 kaki. Sementara pada pengujian pertama hanya bisa mencapai jarak 315 kaki.
Sebagai informasi, hyperloop adalah sebuah sistem transportasi futuristik semacam kereta namun dengan kecepatan yang sangat tinggi. Secara teori, kecepatan hyperloop bisa mencapai 1.207 kpj.
Jadi seperti apa bentuknya? Intinya, sebuah hyperloop akan membawa penumpang atau kargo melalui tabung bertekanan rendah. Transportasi ini sepenuhnya otonom dan didayai dengan tenaga listrik.
Ada sejumlah perusahaan yang tengah mengembangkan teknologi ini. Salah satunya adalah Hyperloop One yang digagas oleh taipan teknologi yang bisnis utamanya mobil listrik Tesla. (asj/rou)
from inet.detik http://ift.tt/2wojtPq
via IFTTT
Demikianlah Artikel Hasil Uji Hyperloop Terbaru: Kecepatannya Lebih Dahsyat
Anda sekarang membaca artikel Hasil Uji Hyperloop Terbaru: Kecepatannya Lebih Dahsyat dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2017/08/hasil-uji-hyperloop-terbaru.html
0 Response to "Hasil Uji Hyperloop Terbaru: Kecepatannya Lebih Dahsyat"
Post a Comment