Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia

Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia
link : Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia

Baca juga


Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia

Jakarta - Dunia teknologi memang identik dengan kaum pria. Tapi itu dulu. Kini makin banyak perempuan yang menapaki karier di jagat teknologi, termasuk di Indonesia.

Vice President Corporate Communication Telkomsel Adita Irawati mengatakan, secara statistik memang jumlah lelaki masih mendominasi. Tapi wanita di dunia teknologi Tanah Air tumbuh pesat dalam kurun lima tahun terakhir.

Menurutnya, ada tiga penyebabnya. Pertama, stigma bahwa wanita kurang mumpuni di teknologi mulai luntur. Makin banyak ikon perempuan yang sukses bikin gebrakan di ranah teknologi.

"Saya masih ingat ibu Betti Alisjahbana, beliau sudah cukup lama berkiprah di teknologi. Banyak perempuan yang berhasil membuktikan dirinya sehingga menginspirasi dan memotivasi perempuan muda," kata Adita dalam diskusi Women in Tech: Perempuan di Antara Budaya, Teknologi dan Inovasi, di Bekraf Habibie Festival 2017, Jakarta, Jumat (11/8/2017).

Pun kian banyak perusahaan yang tak lagi memandang perbedaan gender sebagai masalah. Selama punya kemampuan, perusahaan tidak akan memedulikan jenis kelaminnya.

Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi IndonesiaAdita Irawati (Adi Fida Rahman/detikINET)

Adita pun melihat perempuan Indonesia makin sadar bahwa dunia mereka luas. Dan ketika mereka memilih untuk berkecimpung di dunia yang identik maskulin, keluarga tak lagi mempersoalkan.

"Sudah tidak ada orang tua yang menanyakan apakah anaknya yakin menekuni profesi ini karena itu dunianya cowok. Jadi tiga hal tadi membuat perempuan di dunia teknologi makin banyak," kata perempuan berhijab yang hobi lari ini.

Lebih lanjut Adita mengatakan, kaum hawa punya sejumlah keunggulan dibanding pria. Ia menilai perempuan memiliki kemampuan multitasking, lebih tekun, teliti bahkan bisa lepas dari politik kantor. Tak mengherankan, semua itu membuat sejumlah perempuan mampu menempati posisi kunci di perusahaan.

"Sekarang ini banyak VP (Vice President) di Telkomsel, 40% di antaranya adalah perempuan. Mereka menduduki posisi yang sangat lapangan banget, jadi pemimpin area Sumatera, Papua dan segala macam. Ini sangat challenging dan rumit, tapi mereka mampu bertahan," tutur Adita memberi contoh.

Kendati kian banyak perempuan di dunia teknologi, sejumlah tantangan tetap menanti mereka. Menurut Adita, tantangan saat ini lebih pada bagaimana perempuan saat menjalankan fungsinya sebagai ibu, istri, dan wanita karier yang harus dijalankan secara seimbang.

"Terkadang ada keluarga yang menuntut lebih. Sebagai istri yang harus totalitas di kerjaan, akhirnya gagal fokus karena prioritasnya berubah. Jadi tantangannya lebih pada diri sendiri, bukan di lingkungan pekerjaan. Pada akhirnya ketika pilihan dibuat, bagaimana di-manage kembali perempuan itu sendiri dan keluarga inti" pungkas Adita. (rou/rou)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik http://ift.tt/2vtxVqb
via IFTTT


Demikianlah Artikel Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia

Sekianlah artikel Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2017/08/mantap-makin-banyak-srikandi-di-jagat.html

Related Posts :

0 Response to "Mantap! Makin Banyak Srikandi di Jagat Teknologi Indonesia"

Post a Comment