Judul : Giliran YouTube Uji Coba Fitur Stories
link : Giliran YouTube Uji Coba Fitur Stories
Giliran YouTube Uji Coba Fitur Stories
Jakarta -Reels, demikian nama aplikasi tersebut. Menurut laporan Techrunch, YouTube mengatakan tujuan dibuatnya Reels adalah salah satu cara untuk memperkenalkan sebuah format video baru di YouTube yang dapat mengekspresikan diri bagi pembuat video dan mengajak penggemar tanpa harus mengupload video secara penuh.
"Kami ingin melakukan lebih banyak lagi agar para kreator memiliki cara mudah untuk mengekspresikan diri dan terlibat dengan penggemar. Jadi hari ini kami meluncurkan fitur baru. Reels adalah versi YouTube dari stories, namun dirancang khusus untuk pembuat konten YouTube," tulis Roy Livne, Senior Product Manager seperti dikutip detikINET dari blog resmi YouTube, Kamis (30/11/2017).
Tampilan Reels. - (Foto: Internet)
|
Nah, yang bikin Reels berbeda adalah Ketika Reels sudah diposting tampilannya akan muncul di tab terpisah di akun pembuat video. Berbeda dengan milik Instagram atau Facebook yang ditempatkan di halaman utamanya. Video Reels juga tidak akan hilang dalam waktu 24 jam.
YouTube pun akan melihat bagaimana perkembangan Reels-nya ini, jika banyak yang menyukai maka tampilan Reels pun bisa tampil di halaman utama YouTube sebagai rekomendasi.
from inet.detik http://ift.tt/2AIGbbw
via IFTTT
Demikianlah Artikel Giliran YouTube Uji Coba Fitur Stories
Anda sekarang membaca artikel Giliran YouTube Uji Coba Fitur Stories dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2017/11/giliran-youtube-uji-coba-fitur-stories_30.html
0 Response to "Giliran YouTube Uji Coba Fitur Stories"
Post a Comment