Judul : 'Pak Jokowi, Mau Ekonomi Digital Maju? Benahi Pendidikan!'
link : 'Pak Jokowi, Mau Ekonomi Digital Maju? Benahi Pendidikan!'
'Pak Jokowi, Mau Ekonomi Digital Maju? Benahi Pendidikan!'
Jakarta - Pendiri dan CEO BukaLapak Achmad Zaky CEO memberikan saran kepada Presiden Joko Widodo agar segera membenahi sistim pendidikan di Indonesia kalau memang benar-benar ingin memajukan ekonomi digital di Tanah Air.Zaky juga mengatakan bahwa pemerintah harus lebih berani dan radikal dalam membenahi pendidikan.
"Pendidikan di Indonesia itu terlalu banyak hapalan, mata pelajaran juga terlalu banyak. Seperti misalnya PKN dan sejarah itu semuanya bisa dicari di Google," ujarnya.
Selain itu, ia juga mengkritisi bahwa anak-anak tidak diberikan jalur yang disesuaikan dengan minat dan bakat mereka.
"Pendidikan kita itu harusnya sejak SD sudah dicap untuk satu bidang aja. Kalau suka sepak bola, main bola saja sampai dua puluh tahun. Kalo suka musik, misalnya gitar, ya berarti di situ aja. Yang penting lurus aja," tuturnya.
Kemudian, ia beranggapan bahwa anak-anak usia awal sekolah perlu diberikan pendidikan mengenai coding. Bahkan, ia mengakui bahwa Indonesia sedang mengalami darurat sumber daya manusia yang menguasai coding.
Ia pun menuntut pemerintah agar mampu mencetak talenta-talenta mumpuni di masa mendatang untuk mendukung pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia, terutama bagi startup-startup baru.
"Saya sudah menyarankan kepada Pak Jokowi, kalau perlu anak-anak, SD, SMP, itu diajarin coding saja, tidak usah diajari yang lain-lain," ia mengatakan.
Menurutnya, kemampuan tersebut akan memberi nilai yang tinggi bagi mereka. "Kalau mereka sudah bisa coding, mahal harganya," ujar Zaky.
"Kita bisa mengirim mereka ke Silicon valley, ke Singapura juga. Jadi sudah tidak perlu ekspor TKI lagi," pungkasnya. (rns/rou)
from inet.detik http://ift.tt/2zK9rNN
via IFTTT
Demikianlah Artikel 'Pak Jokowi, Mau Ekonomi Digital Maju? Benahi Pendidikan!'
Anda sekarang membaca artikel 'Pak Jokowi, Mau Ekonomi Digital Maju? Benahi Pendidikan!' dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2017/11/pak-jokowi-mau-ekonomi-digital-maju.html
0 Response to "'Pak Jokowi, Mau Ekonomi Digital Maju? Benahi Pendidikan!'"
Post a Comment