YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber

YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber
link : YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber

Baca juga


YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber

Jakarta - Lebih dari 20 bintang YouTube Indonesia dan mancanegara berkumpul menghibur para penggemarnya di YouTube FanFest 2017.

YouTuber internasional kenamaan seperti 1Million Dance Studio, Matt Steffania, serta duet kakak beradik Ranz Kyle dan Niana Guerrero akan bersanding dengan nama-nama lokal macam Raditya Dika, Weird Genius, SkinnyIndonesian24, Ria Ricis, Agung Hapsah, Arief Muhammad dan Tiara Pangestika, Epen Cupen, Bayu Skak, hingga Gen Halilintar.

Tak ketinggalan, sejumlah YouTuber yang berkarir di bidang musik seperti Hanin Dhiya, Eka Gustiwana, dan Young Lex juga ikut ditampilkan di YouTube FanFest 2017.

Acara kolaborasi Vivo bekerjasama dengan JD.id serta Axis selaku official partner acara Google ini, diselenggarakan selama tiga hari berturut-turut, mulai hari ini, Jumat (10/11/2017) hingga Minggu (12/11/2017) di Sheraton Ballroom dan Atrium Mall Gandaria City, Jakarta Selatan.

Ini adalah ketiga kalinya YouTube FanFest menggelar acara di Jakarta. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, ajang kumpul bagi para kreator dengan penikmat konten YouTube ini telah memperluas jangkauannya hingga ke Bandung, Yogyakarta, hingga Surabaya.

Hal tersebut dilakukan sebagai usaha YouTube memberikan kesempatan bagi kreator lokal di luar Jakarta untuk mendapatkan pengalaman serupa dengan kreator dari Ibu Kota, yaitu menunjukkan talenta mereka di atas panggung serta berkolaborasi dengan YouTuber papan atas.

Lewat acara YouTube Showcase, platform berbagi video ini berhasil menarik animo masyarakat dengan menggaet tak kurang dari 34 ribu penonton saat roadshow acara ini dilakukan di tiga kota tersebut. Angka ini sendiri diprediksi akan meningkat seiring dengan penyelenggaraannya nanti di Jakarta.

Jumlah tersebut merupakan sebuah peningkatan yang drastis dibanding dengan penyelenggaraan sebelumnya, mengingat dalam dua tahun terakhir acara ini hanya menarik 8 ribu orang pada 2015 dan 18 ribu penonton di 2016.

"Saat ini, pertumbuhan kreator di YouTube mengalami peningkatan pesat. Tidak hanya di Pulau Jawa, namun juga di Sumatera, Kalimantan, hingga Papua sudah mulai banyak orang-orang yang membuat video, dengan atensi yang baik dari para penikmat platform ini," ujar Fibriyani Elastris, Head of Consumer Marketing Indonesia.

Untuk di Jakarta sendiri, YouTube FanFest menghadirkan YouTube Festival selama tiga hari yang terbuka untuk umum tanpa dipungut biaya sama sekali. Nantinya, para YouTuber akan memberikan penampilan spesial untuk memamerkan lebih banyak bakat mereka.

YouTube FanFest 2017, Ajang Kumpul Bareng Para YouTuberFoto: Muhamad Imron Rosyadi/detikINET

Tak ketinggalan, kegiatan seperti talk show dengan para fans serta berbagai aktivitas seru lain bagi para pengunjung untuk memberikan mereka inspirasi terkini mengenai kultur populer yang terus berkembang.

YouTube Festival juga akan dimeriahkan dengan penampilan musisi kenamaan tanah air, seperti Tulus, Kunto Aji, Sheryl Sheinafia, Anji, Armada, hingga Virgoun. (rns/rou)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik http://ift.tt/2zqscFX
via IFTTT


Demikianlah Artikel YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber

Sekianlah artikel YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2017/11/youtube-fanfest-2017-pestanya-para.html

Related Posts :

0 Response to "YouTube FanFest 2017, Pestanya Para YouTuber"

Post a Comment