Judul : Kini Hadir Facebook Messenger Versi Bocah
link : Kini Hadir Facebook Messenger Versi Bocah
Kini Hadir Facebook Messenger Versi Bocah
Aplikasi messaging ini dibuat terpisah dari Facebook Messenger yang sudah ada, dan dirancang khusus untuk digunakan anak usia 13 tahun ke bawah yang tidak bisa menggunakan layanan Facebook karena batasan usia.
Dikutip detikINET dari Recode, Selasa (5/12/2017), aplikasi ini dinamai Messenger Kids. Facebook menyebutnya sebagai cara bagi anak-anak berkomunikasi dengan orangtua dan teman-temannya secara aman.
"Sulit mengontrol dengan siapa anak-anak berkomunikasi, bagaimana mereka berkomunikasi dan perangkat apa yang mereka gunakan. Dan inilah yang coba kami perbaiki," kata Head of Facebook Messenger David Marcus.
Di sini, mereka bisa membuat akun Messenger Kids atau menambahkan kontak apapun. Jika anak ingin chat dengan seorang teman di sekolah misalnya, orangtua kedua anak yang berkomunikasi harus berteman di Facebook dan menyetujui percakapan keduanya sehingga si anak tetap terawasi.
Poinnya, Messenger Kids memberikan akses ke aplikasi pesan instant yang tidak terikat pada nomor ponsel. Ini untuk mencegah si anak mengirim pesan ke orang yang tidak mereka kenal.
Menggaet anak-anak menggunakan layanan Messenger tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi Facebook. Setidaknya, cara ini ibarat menyiapkan mereka untuk mengenal layanan Facebook lainnya saat mereka beranjak dewasa nanti.
Seperti diketahui, Facebook kehilangan pengguna remaja jika dibandingkan aplikasi kekinian lainnya seperti Snapchat. Beruntung Facebook memiliki Instagram yang punya massa pengguna lebih banyak dari kalangan muda.
Namun Facebook menolak membahas mengenai keuntungan tersebut. Raksasa jejaring sosial ini menekankan bahwa Messenger Kids dibuat untuk menghadirkan keamanan bagi anak-anak dalam berkomunikasi.
Selain memerlukan peran orangtua untuk membuat akun dan menambahkan kontak, anak-anak juga tidak bisa menghapus pesan di Messenger Kids dan orangtua akan mendapat notifikasi ketika si anak mengirim dan menerima pesan.
Harapannya, Messenger Kids bisa jadi salah satu cara untuk membantu orangtua memonitor berbagai isu terkait penyalahgunaan atau bullying terhadap anak.
Facebook mengklaim, pihaknya melakukan riset lebih dari 6 bulan berbicara dengan ratusan orangtua untuk memahami kebutuhan mereka saat harus membolehkan anak-anak berkomunikasi secara online.
Saksikan video Facebook Luncurkan Messenger for Kids di sini:
Tonton juga video lainnya di 20detik!
(rns/rou)from inet.detik http://ift.tt/2knAuIR
via IFTTT
Demikianlah Artikel Kini Hadir Facebook Messenger Versi Bocah
Anda sekarang membaca artikel Kini Hadir Facebook Messenger Versi Bocah dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2017/12/kini-hadir-facebook-messenger-versi.html
0 Response to "Kini Hadir Facebook Messenger Versi Bocah"
Post a Comment