Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup

Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup
link : Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup

Baca juga


Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup

Yogyakarta - Najwa Shihab, presenter Mata Najwa, akhirnya punya startup sendiri. Tapi saat akan mendirikan usaha rintisan digital itu, ia mengaku kerap dilanda kegalauan.

Nana, demikian sapaan akrabnya, mengaku sudah sejak lama ingin punya media digital sendiri. Tapi tidak juga terealisasi karena kerap dihantui kepanikan. Kenapa demikian?

"Terpikir bagaimana kalau tidak berhasil. Apa lagi rutinitas saya kala itu cukup enak," ungkap putri Quraish Shihab itu saat berbicara di atas panggung Creativepreneur Corner 2018 di Yogyakarta, Sabtu (20/1/2018).

Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin StartupFoto: detikINET/Adi Fida Rahman

Barulah pada tahun lalu, rencana Nana akhirnya bisa terwujud. Dia mendirikan Narasi TV setelah berkecimpung menjadi jurnalis selama 17 tahun di salah satu stasiun TV swasta.

"Sempat tidak bisa tidur, karena harus berhenti setelah belasan tahun dan memulai yang baru. Untungnya banyak yang beri semangat, jadi saya beranikan diri mencoba," kenang Nana.

Dengan modal sendiri, Nana kemudian membangun Narasi TV. Channel Najwa Shihab di YouTube itu pun menjadi salah satu karya yang ditelurkan dari startup miliknya.

Silver Button di YouTube

Hanya dalam empat bulan, channel Najwa Shihab di YouTube mendapatkan 250 ribu pelanggan. Pencapaian tersebut membuatnya mendapat Silver Button. Ditanya rahasianya, Nana hanya mengatakan dirinya coba membuat konten yang menarik dan dibutuhkan masyarakat.

"Berkat konten yang pas dan diupload saat yang tepat jumlah subscriber melonjak tajam, salah satunya soal pengacara yang suka memamerkan kekayaan," ungkapnya.

Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin StartupFoto: detikINET/Adi Fida Rahman

Meski sering terlihat di depan layar, Nana mengaku ikut ambil bagian dalam proses kreatifnya. Bersama timnya yang berjumlah 40 orang, dirinya mengodok ide hingga merealisasikannya.

"Ada rapat redaksi dan diskusi. Semua urun rembuk ngasih pendapat," tuturnya.

Saat ini Nana terus bereksperimen mengembangkan konten-konten anyar lewat startupnya. Dalam waktu dekat, dirinya menyiapkan show Tompi dan Glenn Fredly di channel YouTube-nya.

Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin StartupFoto: detikcom

Di akhir diskusi, perempuan berusia 40 tahun ini mengajak peserta Creativepreneur Corner 2018 untuk selalu mengasah kreativitas. Dari sana akan tercipta hal-hal baru ke depannya.

"Coba mencari dari comfort zone, lakukan hal berbeda, ini menstimulasi kita dalam mencipatakan hal baru," pungkas Najwa Shihab. (rou/rou)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik http://ift.tt/2DT4YIu
via IFTTT


Demikianlah Artikel Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup

Sekianlah artikel Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/01/najwa-shihab-sempat-galau-saat-bikin.html

0 Response to "Najwa Shihab Sempat Galau Saat Bikin Startup"

Post a Comment