Judul : Kendaraan Otonom Tesla Hajar Mobil Polisi yang Diparkir
link : Kendaraan Otonom Tesla Hajar Mobil Polisi yang Diparkir
Kendaraan Otonom Tesla Hajar Mobil Polisi yang Diparkir
Jakarta - Teknologi kendaraan otonom masih belum sempurna dan kadang mengalami kecelakaan sepanjang pengujiannya. Kali ini kasus kecelakaan mobil otonom kembali menimpa Tesla Model S di Amerika Serikat (AS).Mobil besutan miliarder ternama Elon Musk ini menabrak kendaraan SUV polisi yang tengah diparkir. Menurut laporan, ketika kejadian mobil dalam kondisi autopilot atau mengendarai secara otomatis.
Belum diketahui apa yang sedang dilakukan pengemudi ketika tabrakan terjadi. Yang jelas, pengemudi mengalami beberapa luka ringan akibat kecelakaan tersebut. Beruntung tidak ada petugas polisi yang terluka ketika kecelakaan terjadi.
Mobil polisi yang terparkir di pinggir jalan rupanya sedang kosong pada saat kejadian. Kerugian hanya berupa kerusakan pada kedua kendaraan, demikian dikutip detikINET dari Ubergizmo, Kamis (31/5/2018).
Sejatinya sistem otonom yang ada di dalam kendaraan Tesla adalah semi-otonom. Sistem ini membantu untuk mengubah jalur, kemudi, dan lainnya.
Walau Anda bisa lepas tangan ketika mengendarai, mobil akan mengingatkan pengemudi untuk kembali menaruh tangan di atas kemudi. Sistem autopilot pun secara otomatis akan berhenti jika pengemudi memegang kendali kemudi. (mag/mag)
from inet.detik https://ift.tt/2L9DAZj
via IFTTT
Demikianlah Artikel Kendaraan Otonom Tesla Hajar Mobil Polisi yang Diparkir
Anda sekarang membaca artikel Kendaraan Otonom Tesla Hajar Mobil Polisi yang Diparkir dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/05/kendaraan-otonom-tesla-hajar-mobil.html
0 Response to "Kendaraan Otonom Tesla Hajar Mobil Polisi yang Diparkir"
Post a Comment