Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple

Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple
link : Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple

Baca juga


Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple

Jakarta - Setelah nyawanya tertolong berkat Apple Watch, seorang pria Hong Kong menulis surat terima kasih kepada CEO Apple Tim Cook. Apple Watch milik Gaston D'Aquino (76) memberi peringatan bahwa detak jantungnya meningkat walaupun dia merasa baik-baik saja.

Surat tersebut dikirim via email pada 6 April 2018 dengan subyek: "Terima Kasih, Apple Watch Menyelamatkan Nyawa Saya". "Ini pertama kalinya peringatan jam saya berbunyi, tapi saya tidak merasakan apapun, tidak ada sakit kepala atau rasa sakit," demikian isi email D'Aquino seperti dikutip detikINET dari South China Morning Post Selasa (15/5/2018).

D'Aquino menutup emailnya dengan menyarankan Apple untuk tetap mempromosikan penggunaan Apple Watch bagi penderita masalah jantung.

Pada 7 April, Tim Cook membalas email D'Aquino: "Gaston, saya senang kamu mencari perawatan medis dan kamu baik-baik saja sekarang. Saya menghargai kamu meluangkan waktumu untuk membagi ceritamu. Ini menginspirasi kita untuk terus maju. Yang terbaik, Tim."

D'Aquino sendiri saat ini telah kembali sehat setelah menjalani operasi angioplasty. Sebelumnya, pengalaman serupa D'Aquino juga dialami oleh seorang gadis di Amerika Serikat.

Apple Watch milik Deanna Recktenwald menunjukkan detak jantungnya mencapai 190 bpm (beats per minute) dan didiagnosis menderita penyakit ginjal kronis setelah dilarikan ke rumah sakit.

Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Kirim Email ke Bos AppleFoto: scmp

Tim Cook pun juga sempat melontarkan pujian pada jam tangan pintar ini. Ia mengaku bahwa dirinya berterima kasih kepada Apple Watch karena dirinya dapat terbantu untuk mengurangi berat badannya sebanyak 13 kilogram. (jsn/rou)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/2IhfbnE
via IFTTT


Demikianlah Artikel Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple

Sekianlah artikel Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/05/nyawanya-diselamatkan-apple-watch-pria.html

0 Response to "Nyawanya Diselamatkan Apple Watch, Pria Ini Surati Bos Apple"

Post a Comment