Judul : Elon Musk Buka Sekolah di Markas SpaceX
link : Elon Musk Buka Sekolah di Markas SpaceX
Elon Musk Buka Sekolah di Markas SpaceX
Jakarta - Elon Musk diam-diam membuka sekolah di markas SpaceX di Hawthorne, California, Amerika Serikat. Sekolah ini sudah berdiri sejak 2015.Dikutip detikINET dari CNBC, Selasa (26/6/2018), siswa sekolah non-profit yang disebut Ad Astra ini terdiri dari anak-anak Musk, anak-anak pegawai SpaceX, dan anak-anak yang tinggal di area sekitar.
Awalnya, Musk mendirikan Ad Astra untuk memberikan pendidikan bagi lima anaknya yang melebihi 'metrik sekolah tradisional'. Anak-anak Musk menguasai semua materi pelajaran melalui pengalaman belajar berbasis proyek yang unik.
"Saya tidak melihat sekolah reguler melakukan hal yang menurut saya harus dilakukan. Jadi saya pikir, mari kita lihat apa yang bisa kita lakukan. Mungkin menciptakan sekolah akan menjadi lebih baik," kata Musk ketika diwawancara salah stasiun televisi China pada 2015.
Siswa di Ad Astra berusia mulai dari tujuh hingga 14 tahun. Mereka berkolaborasi dalam tim berdasarkan topik yang mereka pilih dengan sedikit tugas formal dan tidak ada penilaian.
Selain itu, para siswa juga dapat memilih keluar dari mata pelajaran yang mereka tidak sukai. Dalam Ad Astra sendiri, mata pelajaran yang ditekankan adalah matematika, sains, teknik dan etika.
Namun, mata pelajaran seperti bahasa, musik dan olahraga justru dikorbankan. Sekolah ini juga benar-benar gratis karena Musk menanggung semuanya, mulai dari uang sekolah hingga laptop Mac yang digunakan siswa.
Pada 2017, hampir 400 keluarga mendaftarkan anaknya untuk masuk ke Ad Astra. Padahal Ad Astra hanya memiliki 50 siswa dan hanya menerima 12 siswa baru saat pendaftaran dibuka.
Musk juga terus menambahkan tingkat kelas untuk mengakomodasi anak-anaknya yang terus bertambah usia, sehingga belum ada siswa yang lulus dari Ad Astra. (rns/rns)
from inet.detik https://ift.tt/2tGaA47
via IFTTT
Demikianlah Artikel Elon Musk Buka Sekolah di Markas SpaceX
Anda sekarang membaca artikel Elon Musk Buka Sekolah di Markas SpaceX dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/06/elon-musk-buka-sekolah-di-markas-spacex.html
0 Response to "Elon Musk Buka Sekolah di Markas SpaceX"
Post a Comment