Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback

Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback
link : Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback

Baca juga


Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback

Jakarta - Jawed Karim, salah satu pendiri YouTube, merupakan orang pertama yang mengunggah video ke dalam platform tersebut. Setelah momen bersejarah itu, yang terjadi pada 23 April 2005 silam, Karim tak pernah lagi menggunggah satupun video melalui channel YouTube miliknya, yaitu jawed.

Ternyata, butuh 13 tahun bagi Karim untuk mempertimbangkan bahwa dirinya akan mengunggah video lagi di platform yang didirikannya bersama Chad Hurley dan Steve Chen tersebut. Hal ini tampak dari sebuah polling yang dibuatnya melalui channel YouTube miliknya.

Terdapat dua polling yang tercantum di bagian community pada laman profil channel YouTube miliknya. Pertama, ia menanyakan apakah dirinya perlu membuat video lain. Kedua, konten apa yang perlu dibawakan pada video terbarunya, dengan pilihannya adalah komedi, aksi, drama, atau horor.

Tindakannya itu pun mendapat respons yang cukup banyak dari para pengguna YouTube. Lebih dari delapan ribu user telah memberikan suaranya pada masing-masing polling. Selain itu, sekitar seribu user juga telah menyukai polling yang dilakukan oleh Karim.

Jika melihat kolom komentar, banyak pengguna YouTube berharap ia mengulangi hal yang sama seperti yang ia lakukan pada video pertamanya. Padahal, video perdananya tidak memberikan konten yang atraktif sebagaimana kerap dihadirkan oleh para YouTuber saat ini.

Dalam video perdana di YouTube tersebut, Karim hanya berdiri di depan kamera dan memperlihatkan dirinya sedang berada di sebuah kebun binatang sembari menjelaskan apa saja yang berada dan terjadi di sekelilingnya. Durasinya terbilang sangat singkat, hanya 18 detik.

Meski begitu, video tersebut mampu meraih lebih dari 50 juta view dan 1,1 juta like. Ditambah, subscriber yang dimiliki oleh Karim telah melewati angka 300 ribu, angka yang terbilang besar untuk sebuah channel yang hanya memiliki sebiji video.

Menarik apa yang akan dilakukan oleh Karim di video terbarunya nanti, tapi itu jika ia benar-benar mengunggah video lagi nantinya. Terlebih, ia belum mengungkapkan apapun lagi melalui channel YouTube miliknya.

(mon/mon)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/2kSvp8E
via IFTTT


Demikianlah Artikel Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback

Sekianlah artikel Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/06/setelah-13-tahun-pendiri-youtube.html

0 Response to "Setelah 13 Tahun, Pendiri YouTube Berniat Comeback"

Post a Comment