Judul : Twitter Brantas 9,9 Juta Akun Spam Sepanjang Mei 2018
link : Twitter Brantas 9,9 Juta Akun Spam Sepanjang Mei 2018
Twitter Brantas 9,9 Juta Akun Spam Sepanjang Mei 2018
Jakarta - Menyadari banyak orang yang mencari informasi di Twitter, membuat media sosial ini berupaya meningkatkan kualitas percakapan di platformanya. Salah satu yang dilakukan dengan membrantas akun-akun spam.Menurut Twitter sendiri keberadaan akun-akun palsu, spam dan bot telah mengganggu kenyamanan semua pengguna. Karenanya mereka berupaya untuk mengidentifikasi dan mencegah upaya memanipulasi percakapan bahkan sebelum menerima laporan.
Pihak Twitter mengembangkan perangkat machine learning yang mampu mengidentifikasi dan mengatasi jaringan akun yang termasuk ke dalam kategori spam dan bot secara otomatis.Alhasil mereka dapat mengatasi upaya memanipulasi percakapan di Twitter dalam skala besar, lintas bahasa dan zona waktu, tanpa mengandalkan laporan semata.
Hasilnya cukup positif. Pada Mei 2018, sistem Twitter mengidentifikasi dan melakukan tindakan pada lebih dari 9,9 juta akun spam atau bot per minggunya. Angka itu naik dari 6,4 juta pada Desember 2017 dan 3,2 juta pada September di tahun yang sama.
Karena peningkatan teknologi dan proses selama setahun terakhir, Twitter mengaku telah bisa menghapus 214% lebih banyak akun yang melanggar kebijakan mereka terkait spam dari tahun ke tahun.
Pada waktu yang bersamaan, jumlah rata-rata angka laporan terkait spam yang diterima terus menurun. Dari rata-rata 25.000 per hari pada bulan Maret menjadi sekitar 17.000 per harinya pada bulan Mei.
Twitter juga melihat penurunan sebanyak 10% pada laporan terkait spam melalui penelusuran. Penurunan ini menggambarkan bahwa pengguna menghadapi lebih sedikit spam di linimasa, fitur penelusuran, dan seluruh produk Twitter.
Media sosial besutan Jack Dorsey ini turut membatasi spam dan penyalahgunaan yang berasal dari API (Application Programming Interfaces) Twitter. Sepanjang Q1 2018, mereka telah menangguhkan lebih dari 142.000 permohonan yang melanggar peraturan.
Foto: Twitter
|
Kendati telah terjadi penurunan, Twitter akan terus manipulasi platform dan spam. Ada empat langkah baru yang diambil Twitter untuk mengatasi masalah tersebut:
1. Mengurangi visibilitas akun yang mencurigakan berdasarkan metrik cuitan dan akun tersebut
2. Memperbaiki proses pendaftaran
3. Mengaudit akun-akun yang ada untuk melihat ada tidaknya tanda-tanda pendaftaran otomatis
4. Perluasan sistem pendeteksian perilaku berbahaya
Dalam kesempatan ini, Twitter memberikan tips ke pengguna untuk melindungi keamanan akun mereka.
- Mengaktifkan two-factor authenticaion
- Melakukan peninjauan berkala untuk semua aplikasi pihak ketiga
- Disarankan tidak menggunakan kata sandi yang sama dengan platform lain (afr/afr)
from inet.detik https://ift.tt/2Kk7Nca
via IFTTT
Demikianlah Artikel Twitter Brantas 9,9 Juta Akun Spam Sepanjang Mei 2018
Anda sekarang membaca artikel Twitter Brantas 9,9 Juta Akun Spam Sepanjang Mei 2018 dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/06/twitter-brantas-99-juta-akun-spam.html
0 Response to "Twitter Brantas 9,9 Juta Akun Spam Sepanjang Mei 2018"
Post a Comment