Judul : Zoel, Penjual Kacamata Keliling Kini Sukses Kelola Toko Online
link : Zoel, Penjual Kacamata Keliling Kini Sukses Kelola Toko Online
Zoel, Penjual Kacamata Keliling Kini Sukses Kelola Toko Online

Dengan modal nekat dan uang Rp 500 ribu, pria yang akrab disapa Zoel ini memulai kembali bisnis kacamatanya lewat marketplace Bukalapak pada tahun 2013. Padahal sebelumnya ia tidak mengerti bagaimana cara berjualan secara online.
Bakat berdagang memang mengalir di darah Zoel. Orang tua dan kakek-nenek pria keturunan Minang ini merupakan pedagang.
"Saya awalnya memang pedagang offline. Dagang apa saja pernah saya lakoni tapi memang tidak ketemu jalannya," katanya kepada detikINET.
Dengan mengandalkan angkutan umum, ia berjualan kacamata mengelilingi banyak kota di Jawa Barat. Kadang beberapa hari ia harus rela tidak pulang ke rumah.
Zoel menargetkan tempat atau acara yang ramai dengan pengunjung untuk menggelar dagangannya. Tetapi penjualan yang tidak menentu membuatnya kadang harus pulang dengan uang pas-pasan.
Ia pun mengingat kembali banyak peristiwa pahit yang ia alami saat berjualan berkeliling. Mulai dari tidur di kuburan hingga dagangan yang hanyut saat hujan.
"Saat musim kampanye, saya jualan kacamata ngampar pakai terpal. Belum kelar kita menata dagangan, tahu-tahu mendung banget. Kita tidak menyangka kalau itu hujan, tahu-tahu sudah hujan gede," kenang Zoel.
"Sudah kita tidak bisa nolong apa-apa. Kita mau lari barang ditinggal. Ya akhirnya terpaksa kita beresin sambil hujan-hujanan. Barang itu hanyut, saya pungutin, masukkin kresek, campur lumpur," sambungnya.
Anak-anaknya pun sampai mempertanyakan mengapa Zoel harus berdagang berkeliling hingga beberapa hari tidak pulang ke rumah. Akhirnya, anak tertua Zoel menyarankan untuk ia berjualan secara online.
"Anak saya yang besar, saat itu kelas 3 SMP, dia sudah punya Faceboook, sudah ngerti internet. Nah itu dia nawarin ke saya kenapa tidak jualan lewat internet saja," ujarnya.
Awalnya ia bingung dan ragu apakah strategi ini akan berhasil. Terlebih saat itu ia tidak mengerti bagaimana menggunakan internet apalagi berjualan online.
Zoel akhirnya menerima saran anaknya tersebut. Ia meminta anak pertamanya untuk mengajari bagaimana berjualan online. Ternyata Zoel cepat belajar, hanya dua kali memperhatikan anaknya ia langsung bisa mengelola toko onlinenya sendiri.
"Ya kalau kamu bisa, tolong ajari. Dia ngajarin dari buka akun, dari bikin judul, cara foto. Dari situ saya lihat caranya sekali dua kali, akhirnya lepas," ujarnya dengan wajah sumringah. (afr/afr)
from inet.detik https://ift.tt/2BjLWxg
via IFTTT
Demikianlah Artikel Zoel, Penjual Kacamata Keliling Kini Sukses Kelola Toko Online
Anda sekarang membaca artikel Zoel, Penjual Kacamata Keliling Kini Sukses Kelola Toko Online dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/08/zoel-penjual-kacamata-keliling-kini.html
0 Response to "Zoel, Penjual Kacamata Keliling Kini Sukses Kelola Toko Online"
Post a Comment