Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook

Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook
link : Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook

Baca juga


Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook

Jakarta - Facebook resmi menghadirkan fitur foto 3D. Hasilnya sudah bisa dilihat di feed Facebook, tapi smartphone yang punya kemampuan untuk membuat masih terbatas.

Seperti dilansir detikINET dari TechCrunch, Jumat (12/10/2018), pengguna Facebook sudah bisa melihat hasil foto 3D di halaman Feed mereka.

Sejauh ini kemampuan membuat foto 3D tersebut masih terbatas di perangkat iPhone yang memiliki dua kamera belakang seperti 7 Plus, 8 Plus, X atau XS.

Kalau sudah memiliki ponsel yang sesuai, cara membuat foto 3D ini tak terlalu rumit. Cukup mengambil sebuah foto portrait, kemudian klik opsi foto 3D di bagian pembaruan status, pilih foto yang sudah diambil, dan bisa langsung di-post.
Pengguna lainnya dapat melihat hasil foto 3D di Feed versi mobile maupun desktop dengan mengklik, menggeser, atau menggerakkan kepala mereka untuk melihat depth persepctive-nya berubah. Selain itu, pengguna headset virtual reality (VR) juga bisa melihat lewat browser Oculus Go atau Firefox di Oculus Rift.

Untuk cara kerjanya, Facebook menggunakan kecerdasan buatan (AI) untuk menyatukan lapisan nyata dari foto dengan apa yang seharusnya ada ketika kalian memiringkan perspektif. Karena mode portrait menggunakan dua kamera ponsel secara bersamaan, maka perbedaan paralaks dapat digunakan untuk membuat ulang apa yang ada di belakang subjek.

Untuk membuat foto 3D yang bagus, Facebook menyarankan untuk menaruh subjek kalian sejauh satu meter dari kamera, serta memiliki sesuatu di latar belakang dan latar depan. Kemudian warna yang berbeda dapat membuat pemisahan lapisan yang lebih baik, sementara objek yang transparan dan mengkilap seperti plastik atau kaca akan lebih sulit ditangkap AI.

(krs/rns)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/2A5Y3eC
via IFTTT


Demikianlah Artikel Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook

Sekianlah artikel Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/10/fitur-foto-3d-resmi-hadir-di-facebook.html

0 Response to "Fitur Foto 3D Resmi Hadir di Facebook"

Post a Comment