Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile

Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile
link : Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile

Baca juga


Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile

Jakarta - Search engine optimization (SEO) bisa digunakan untuk menjaring traffic yang datang ke situs milik suatu bisnis lebih organik. Tapi, ternyata banyak hal yang harus diperhatikan untuk membuat situs kalian lebih search friendly atau mudah dicari.

Salah satunya, dengan tidak mengabaikan situs versi mobile. Apalagi di Indonesia, saat ini traffic internet didominasi oleh pengguna internet secara mobile.

"74% traffic di Indonesia itu datang dari mobile. Dari tahun 2015, traffic di mobile itu sudah lebih dari traffic di desktop," kata Webmaster Outreach Strategist Google Asia Pacific, Aldrich Christopher saat mengisi SEO Conference 2019 di Balai Kartini, Jakarta, Rabu (13/4/2019).

Aldrich mengatakan, Google saat ini bahkan telah mengutamakan situs versi mobile dalam proses pengindeksan atau yang biasa disebut mobile-first indexing.

Sebelum adanya mobile-first indexing, situs versi desktop lah yang selalu dimasukkan dalam indeks pencarian Google.

Tapi sekarang, untuk memudahkan pengguna internet yang sering berselancar secara mobile, situs versi mobile lah yang digunakan dalam proses indexing.

Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile Webmaster Outreach Strategist Google Asia Pacific, Aldrich Christopher. Foto: Virgina Maulita Putri/detikINET

Menurut Aldrich, hal ini harusnya mendorong pengembang situs untuk tidak hanya fokus kepada versi desktop.

"Jadi mungkin, semasa kita membuat website kita bisa memikirkan lebih banyak soal versi mobile. Nah gimana terus versi mobile-nya kita bisa adapt di versi desktop," jelasnya.

Ada beberapa faktor yang harus diperhatikan pengembang jika ingin memastikan apakah situs mereka telah mobile friendly atau belum. Misalnya seperti memastikan konten, link, alternate text dan gambar telah sesuai antara versi desktop dan mobile.

Tapi jika masih ragu, Google sendiri yang akan langsung memberi tahu pengembang jika situsnya sudah siap untuk mobile-first indexing atau belum.

"Kita akan mengirim pesan kepada teman-teman di Search Console. Itulah kenapa sangat penting kita harus memverifikasi situs kita di Search Console. Soalnya Google sendiri yang akan kirim pesan buat mobile-first indexing," pungkasnya. (rns/fyk)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/2u6haBG
via IFTTT


Demikianlah Artikel Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile

Sekianlah artikel Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2019/03/ingin-kuasai-seo-jangan-lupakan-mobile.html

0 Response to "Ingin Kuasai SEO, Jangan Lupakan Mobile"

Post a Comment