Judul : '2018 Tahun Terbaik Twitter di Indonesia'
link : '2018 Tahun Terbaik Twitter di Indonesia'
'2018 Tahun Terbaik Twitter di Indonesia'

"Tahun 2018 merupakan tahun terbaik Twitter di Indonesia," ungkap Country Industry Head Twitter Indonesia dan Malaysia Dwi Ardiansah di Jakarta, Senin (22/4/2019).
Secara detil angkanya, Dwi tidak menyebutkan dengan alasan kebijakan perusahaan. Tetapi ia mengatakan bahwa berdasarkan data internal, pada kuartal pertama 2018 pengguna Twitter secara global tumbuh 10% sedangkan di Indonesia mencatat kenaikan 11%.
Tren positif tersebut terus berlanjut di kuartal kedua dengan pertumbuhan globalnya 11%, sedangkan di Indonesia mencapai 31%. Kuartal ketiga, Dwi mengatakan pengguna aktif harian sebanyak 33% di saat kenaikan secara global hanya 9%.
Pertumbuhan terus berlanjut pada kuartal terakhir tahun kemarin. Twitter mengklaim adanya pertumbuhan sebesar 41%, sedangkan di global stagnan di angka 9%.
Dilihat dari demografi pengguna Twitter di Indonesia, Dwi memaparkan media sosial mereka banyak dipakai oleh kaum adam sebanyak 53% dan perempuan 47%. Dari segi usia, rentan umur 16-24 tahun merupakan yang mayoritas menggunakan platformnya. Kemudian disusul oleh umur 23-34 tahun sebanyak 36%, umur 35-44 tahun sebanyak 18%, 45-54 tahun sebanyak 3%, dan 55-64 tahun sebanyak 1%.
Merujuk pada pendapatan tahunan para pengguna Twitter di Tanah Air ini, Twitter membagikannya ke dalam tiga bagian yakni Top 25% itu 25%, Middle 50% itu 47%, dan Bottom 25% itu 18%. Pengguna Twitter Indonesia juga disebutnya 42% aktif setiap hari.
(agt/krs)
from inet.detik http://bit.ly/2Iy2eFt
via IFTTT
Demikianlah Artikel '2018 Tahun Terbaik Twitter di Indonesia'
Anda sekarang membaca artikel '2018 Tahun Terbaik Twitter di Indonesia' dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2019/04/2018-tahun-terbaik-twitter-di-indonesia.html
0 Response to "'2018 Tahun Terbaik Twitter di Indonesia'"
Post a Comment