Judul : Andalkan GrabExpress, Bisnis Asinan Buah Ini Tumbuh 80 Persen
link : Andalkan GrabExpress, Bisnis Asinan Buah Ini Tumbuh 80 Persen
Andalkan GrabExpress, Bisnis Asinan Buah Ini Tumbuh 80 Persen
Jakarta -Bisnis rumahan ini milik Fangfang dan Yusuf, sepasang suami istri yang memilih untuk resign dari pekerjaannya dan membuka bisnis makanan berbasis internet, FangsKitchen pada Oktober 2018 lalu. Asinan buah dengan rasa pedas, asam dan manis menjadi menu andalan FangsKitchen.
Berawal dari kegemarannya akan asinan, Fangfang sering membuatnya untuk acara-acara yang diselenggarakan oleh temannya. Alhasil banyak yang memesan asinan buatan Fangfang untuk beberapa acara. Hal ini menginspirasinya untuk menekuni bisnis ini hingga sekarang.
"Pada awalnya, saya mengelola bisnis ini seorang diri karena tadinya suami masih bekerja di perusahaan swasta. Sekarang kami bagi tugas, saya mengurus produksi makanan dan suami bertugas untuk pemasaran. Kami juga saat ini dibantu 2 karyawan untuk memproduksi dan memproses pengantaran pesanan setiap harinya," ujar Fangfang dikutip dari situs resmi Grab, Rabu (12/6/2019).
Fangfang mengklaim asinan yang ditawarkannya berbeda dari asinan lainnya. Asinan FangsKitchen menghadirkan buah yang lebih beragam dan premium, termasuk mangga, jambu kristal, nanas, rambutan, stroberi, kiwi dan plum.
Menurut Fangfang, tantangan dari industri makanan adalah untuk memastikan pesanan tiba di tangan pelanggan dengan cepat dan dalam kondisi yang baik. Oleh karena itu, ia bersyukur dapat memanfaatkan layanan GrabExpress yang dapat membantunya mengatasi masalah tersebut.
"Kami ingin terus menjaga kepuasan pelanggan, sehingga memilih mitra pengantaran yang tepat sangatlah penting. Ongkos kirim juga menjadi salah satu faktor yang menentukan repeat order. Sejak awal, saya telah memanfaatkan jasa pengiriman GrabExpress untuk mengantar setiap pesanan kepada pelanggan di Jabodetabek," ujarnya.
"Saya dan pelanggan merasa puas karena waktu pengambilan dan pengantaran yang cepat sehingga bisa tibai di tangan pelanggan dengan keadaan segar," tambahnya.
Fitur favorit Fangfang di GrabExpress adalah GrabExpress Same Day. Menurutnya, lewat fitur ini pelanggan bisa menang banyak dengan biaya pengantaran yang lebih hemat, dan mitra pengemudi juga bisa lebih fleksibel mengatur pengiriman. Selain itu, layanan GrabExpress Car juga sangat membantu jika ada pesanan dengan porsi besar. Pengantaran dengan mobil lebih menjamin kualitas produk dan memudahkan pengiriman.
"Karyawan saya juga terbantu dengan fitur Multi Stop, karena bisa memesan layanan GrabExpress hanya satu kali untuk 5 tujuan yang berbeda. Hal ini sangat menghemat waktu, tenaga dan juga biaya," jelas Fangfang.
Sejak memanfaatkan fitur-fitur tersebut, lanjut Fangfang, bisnis FangsKitchen telah bertumbuh sebesar 80%, dan ia bisa mengantarkan lebih banyak pesanan setiap harinya.
GrabExpress juga telah memperkenalkan fitur 'Langganan Paket Hemat' (Subscription) bagi pelanggan. Dengan fitur ini, pelanggan bisa membeli paket langganan GrabExpress dan menghemat hingga 90% untuk biaya pengantaran menggunakan GrabExpress. Fitur ini diharapkan dapat membantu lebih banyak wirausahawan mikro untuk dapat bertumbuh.
Dalam beberapa tahun ke depan, Fangfang ingin membuka gerai untuk lebih mengembangkan bisnisnya dan bisa menawarkan lebih banyak ragam makanan. Akan tetapi, bisnis online yang telah ia miliki tidak akan ditinggalkan dan akan terus dikembangkan.
Fangfang pun beberapa kali hadir di acara pelatihan yang diadakan oleh GrabExpress. Ia pun bisa mendapatkan ilmu-ilmu untuk mengembangkan bisnis yang selalu ia ingat dan terapkan selama mengembangkan bisnisnya hingga saat ini.
from inet.detik http://bit.ly/2WEbsTc
via IFTTT
Demikianlah Artikel Andalkan GrabExpress, Bisnis Asinan Buah Ini Tumbuh 80 Persen
Anda sekarang membaca artikel Andalkan GrabExpress, Bisnis Asinan Buah Ini Tumbuh 80 Persen dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2019/06/andalkan-grabexpress-bisnis-asinan-buah.html
0 Response to "Andalkan GrabExpress, Bisnis Asinan Buah Ini Tumbuh 80 Persen"
Post a Comment