Judul : Google Doodle Meriahkan Mudik 2019
link : Google Doodle Meriahkan Mudik 2019
Google Doodle Meriahkan Mudik 2019
Jakarta - Google turut merayakan momen Lebaran tahun ini dengan membuat Doodle di halaman mesin pencariannya dengan tema Mudik 2019.Mudik alias pulang kampung merupakan tradisi tahunan masyarakat Indonesia untuk berkumpul dan bersilaturahmi dengan sanak keluarga dalam menyambut hari raya Idul Fitri .
Pada Doodle kali ini, digambarkan ilustrasi kartun deretan aktivitas pemudik yang pulang kampung menggunakan transportasi dari mobil, sepeda motor, dan bus.
Pemudik ini seolah melewati jalur berkelok-kelok dengan mengikuti susunan pola kata 'Google' dengan tujuan akhir di rumah masing-masing.
Selain itu untuk menambahkan khas mudiknya, Google menambahkan gambar dari gedung-gedung perkotaan lalu dilanjutkan dengan pegunungan, sawah-sawah yang memang identik dengan kampung halaman.
Ketika gambar tersebut diklik, Google akan langsung membawa ke artikel terkait Mudik termasuk berbagai informasi arus mudik.
Seperti diketahui Google memang gemar membuat Doodle untuk merayakan momen-momen penting termasuk Lebaran. Buat kalian yang mudik dan berlebaran, selamat mudik, selamat menikmati berkumpul bersama keluarga!
(jsn/rns)
from inet.detik http://bit.ly/2HTDI02
via IFTTT
Demikianlah Artikel Google Doodle Meriahkan Mudik 2019
Anda sekarang membaca artikel Google Doodle Meriahkan Mudik 2019 dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2019/06/google-doodle-meriahkan-mudik-2019.html
0 Response to "Google Doodle Meriahkan Mudik 2019"
Post a Comment