Judul : Didemo Driver Gojek, Begini Komentar Bos Taksi Malaysia
link : Didemo Driver Gojek, Begini Komentar Bos Taksi Malaysia
Didemo Driver Gojek, Begini Komentar Bos Taksi Malaysia
Jakarta - Ratusan driver Gojek pada Selasa (3/9) kemarin demo di Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta untuk memprotes berbagai pernyataan kontroversial bos Big Blue Taxi, Datuk Shamsubahrin Ismail. Bahkan dikumpulkan koin untuk ongkos Ismail datang ke Jakarta untuk minta maaf secara langsung.Menanggapi aksi tersebut, sang bos taksi Malaysia menyatakan tidak butuh uang untuk datang ke Indonesia. Ia juga mengklaim sudah sering datang ke sini dan berencana bakal datang lagi.
"Saya tidak butuh uang siapapun untuk datang ke Indonesia. Saya familiar dengan negara itu. Saya tidak yakin seberapa banyak yang dikumpulkan demonstran tapi saya menyarankan mereka menyalurkannya ke masjid dan orang Indonesia yang memerlukannya," kata dia yang dikutip detikINET dari The Strait Times.
Dia juga menandaskan telah meminta maaf secara terbuka. "Saya telah meminta maaf ke publik dan telah menjelaskan kenapa kata miskin muncul," tandasnya.
Ismail kembali menyinggung bahwa kalimatnya menyatakan Indonesia miskin adalah berasal dari laporan dari media dan politisi di sini.
"Saya meriset berdasarkan apa yang media dan politisi di sana katakan tentang industri, dan istilah miskin digunakan. Namun demikian, pernyataan saya dibawa keluar konteks," tandasnya.
Ke Halaman Selanjutnya (fyk/krs)
from inet.detik https://ift.tt/2LooHUy
via IFTTT
Demikianlah Artikel Didemo Driver Gojek, Begini Komentar Bos Taksi Malaysia
Anda sekarang membaca artikel Didemo Driver Gojek, Begini Komentar Bos Taksi Malaysia dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2019/09/didemo-driver-gojek-begini-komentar-bos.html
0 Response to "Didemo Driver Gojek, Begini Komentar Bos Taksi Malaysia"
Post a Comment