Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta!

Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta! - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta!, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta!
link : Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta!

Baca juga


Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta!

Jakarta - Sering gelap-gelapan main ponsel? Jangan dianggap sepele loh karena ada ancamannya bagi kesehatan mata bahkan bisa membuat kamu kehilangan penglihatan. Hih!

Ilmuan dari University of Toledo menjelaskan bahwa blue-light atau cahaya biru bisa mengarah pada degenerasi macular yang mana mengarah pada menurunnya kemampuan penglihatan.

"Bukan rahasia bahwa blue-light mengancam penglihatan kita dengan merusak retina mata. Eksperimen kami menjelaskan bagaimana hal ini bisa terjadi," kata profesor University of Toledo Ajith Karunarathne dalam pernyataannya, dikutip dari PC Mag.

Dalam spektrum cahaya, blue-light memiliki panjang gelombang yang lebih pendek yang mana membawa lebih banyak energi dari cahaya merah, kuning, atau hijau. Terlalu banyak eksposure bisa memancing reaksi berbahaya yang merusak sel fotoreseptor sensor cahaya di retina mata.

"Tidak ada aktivitas yang terpicu dari cahaya hijau, kuning, atau merah," yang menandakan bahwa 'retinal-generated toxicity' hanya disebabkan oleh cahaya biru.

Molekul lain di retina biasanya bertindak sebagai antioksidan untuk mencegah sel mata mati. Tetapi seiring bertambahnya usia, sistem kekebalan tubuh mereka akan berjuang untuk menjaga sel-sel tetap sehat.


Sebagai hasilnya, 'pembombardiran' cahaya biru yang konstan dapat mempercepat peluang seseorang untuk mengalami degenerasi makula.

"Sel fotoreseptor tidak beregenerasi di mata," kata Kasun Ratnayake, seorang peneliti mahasiswa PhD yang juga bekerja pada penelitian ini.

"Ketika mereka mati, mereka mati untuk selamanya."

Satu hal yang dicatat para peneliti orang harus berhati-hati menggunakan perangkat elektronik mereka dalam kondisi gelap-gelapan. Melakukannya dapat memfokuskan cahaya biru langsung ke mata.

"Itu benar-benar dapat mengintensifkan cahaya yang dipancarkan dari perangkat menjadi berlipat-lipat ganda," ujar Karunarathne kepada Popular Science.

Karenanya, orang juga dapat mempertimbangkan memakai kacamata hitam dan kacamata lain yang dirancang untuk menyaring cahaya biru.


Malam ini, jangan chat-an sama gebetan gelap-gelapan ya, bisa-bisa mata kamu kena masalahnya. (ask/ask)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/32fsRoT
via IFTTT


Demikianlah Artikel Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta!

Sekianlah artikel Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta! kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta! dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2019/10/main-ponsel-gelap-gelapan-awas-buta.html

Related Posts :

0 Response to "Main Ponsel Gelap-gelapan, Awas Buta!"

Post a Comment