Judul : Startup Sampingan Kantongi Dana Segar dari Golden Gate
link : Startup Sampingan Kantongi Dana Segar dari Golden Gate
Startup Sampingan Kantongi Dana Segar dari Golden Gate

"Saat ini, kita fokus untuk mengembangkan produk dan teknologi yang akan semakin mempermudah penggunaan aplikasi Sampingan," ujar Wisnu Nugrahadi, CEO dari Sampingan.
Sampingan sendiri telah memiliki lebih dari 150 ribu mitra pekerja independen yang mereka namain agen di dalam platform-nya untuk menyelesaikan berbagai tugas-tugas pekerjaan rekan bisnis, seperti akuisisi toko atau pengumpulan data dengan cepat dan efisien. Gojek, OYO, Unilever, dan Danone merupakan beberapa klien dari startup ini.
Dalam pekerjaannya, Sampingan memiliki sejumlah ketua tim lapangan untuk memantau performa agen dan memaksimalkan efisiensi. Metode inovatif ini didorong oleh tiga prinsip utama Sampingan: kecepatan, kualitas, dan biaya, telah terbukti untuk menghemat biaya pekerja rekan bisnis Sampingan hingga 70%.
Saat ini, berbagai pekerjaan paruh waktu yang tersedia di platform Sampingan dapat memberikan seorang super-user penghasilan tambahan hingga Rp9 juta dalam sebulan.
Sejak diluncurkan pada Januari 2019, Sampingan telah berkembang dari sebuah tim dengan tiga anggota menjadi 60 anggota penuh. Dengan jumlah tenaga yang semakin besar dan pendanaan yang didapatkan, Sampingan akan mempercepat pertumbuhan bisnisnya dengan menyediakan lebih banyak opsi untuk bisnis-bisnis yang ingin menggunakan jasa mereka.
Simak Video "Menkominfo Sebut Startup Pendidikan Sebagai Calon Kuat ''The Next Unicorn''"
[Gambas:Video 20detik]
(agt/agt)
from inet.detik https://ift.tt/32gtSNy
via IFTTT
Demikianlah Artikel Startup Sampingan Kantongi Dana Segar dari Golden Gate
Anda sekarang membaca artikel Startup Sampingan Kantongi Dana Segar dari Golden Gate dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2019/10/startup-sampingan-kantongi-dana-segar.html
0 Response to "Startup Sampingan Kantongi Dana Segar dari Golden Gate"
Post a Comment