Judul : Google Tutup Kantornya di China Gegara Virus Corona
link : Google Tutup Kantornya di China Gegara Virus Corona
Google Tutup Kantornya di China Gegara Virus Corona
Jakarta -Dampak dari penyebaran virus corona terus dirasakan oleh raksasa teknologi. Kali ini Google yang terpaksa menutup kantornya untuk sementara waktu karena virus corona.
Dilansir detikINET dari The Verge, Kamis (30/1/2020) kantor Google yang berada di China daratan, Hong Kong dan Taiwan ditutup untuk sementara waktu. Saat ini, kantor-kantor tersebut sedang tutup karena libur Imlek yang diperpanjang oleh pemerintah China untuk mengurangi penyebaran virus corona.
Juru bicara Google mengatakan mereka akan menutup kantor sesuai dengan arahan pemerintah China. Selain itu, perusahaan yang bermarkas di Mountain View, AS ini juga menempatkan kebijakan larangan terbang menuju China daratan dan Hong Kong bagi karyawannya.
Google juga meminta karyawannya yang saat ini berada di China untuk bekerja dari rumah selama 14 hari. Aturan ini juga berlaku bagi karyawan Google yang baru saja kembali dari China.
Yayasan amal Google.org juga telah mendonasikan USD 250 ribu untuk Chinese Red Cross dan meluncurkan penggalangan dana internal yang saat ini telah berhasil mengumpulkan USD 500 ribu.
Google saat ini memang tidak menghadirkan layanan populernya di China karena hubungan mereka yang renggang dengan pemerintah Negeri Tirai Bambu. Tapi saat ini mereka memiliki empat kantor di China daratan dan lima kantor di Taiwan.
Kantor-kantor ini fokus pada urusan sales dan engineer untuk bisnis iklan milik Google. Selain itu, keberadaan Google di China juga berkaitan dengan produk hardware mereka seperti Google Pixel dan Home yang supplier dan pabriknya berada di China.
Google bukan satu-satunya perusahaan teknologi AS yang membatasi pergerakan karyawannya di China. Apple baru-baru ini membatasi kunjungan karyawannya ke China sekaligus menutup satu tokonya di China.
Simak Video "Antisipasi Corona, Pemerintah Kirim Ribuan Masker ke WNI di Tiongkok"
[Gambas:Video 20detik]
(vmp/vmp)
from inet.detik https://ift.tt/3aT8pz1
via IFTTT
Demikianlah Artikel Google Tutup Kantornya di China Gegara Virus Corona
Anda sekarang membaca artikel Google Tutup Kantornya di China Gegara Virus Corona dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/01/google-tutup-kantornya-di-china-gegara.html
0 Response to "Google Tutup Kantornya di China Gegara Virus Corona"
Post a Comment