Judul : Karyawan Orang Terkaya Dunia Positif Corona
link : Karyawan Orang Terkaya Dunia Positif Corona
Karyawan Orang Terkaya Dunia Positif Corona
Jakarta -Pegawai Amazon, raksasa toko online milik orang terkaya di dunia, Jeff Bezos, tidak luput dari ancaman virus corona. Pegawai yang berkantordi Seattle, Washington itu positif terinfeksi virus corona. Saat ini karyawan tersebut telah dikarantina.
"Kami mendukung karyawan yang terdampak yang sedang dikarantina. Karyawan ini bekerja di gedung kantor Brazil milik Amazon di Seattle, WA," kata juru bicara Amazon kepada CNBC yang dikutip detikINET, Rabu (4/3/2020).
Kantor yang dimaksud berada di tengah kota Seattle di 9th Avenue. Kantor ini bukan bagian dari markas Amazon yang terletak di 7th Avenue.
Setelah konfirmasi ini, Amazon memberitahu semua karyawannya di Seattle dan Bellevue lewat sebuah memo. Dalam memo tersebut, mereka mengatakan karyawan yang dimaksud mendadak pulang karena merasa tidak sehat pada 25 Februari.
Sejak saat itu, karyawan yang terinfeksi tidak kunjung kembali masuk kantor. Pada 3 Maret, Amazon menerima konfirmasi bahwa salah satu karyawannya positif terkena COVID-19.
Karyawan lain yang memiliki kontak dekat dengan karyawan yang terinfeksi juga telah diberitahu. Perusahaan besutan Jeff Bezos ini juga meminta karyawan yang mengalami gejala untuk tetap di rumah dan mencari pertolongan medis.
"Risiko penularan untuk karyawan yang tidak memiliki kontak dekat dengan individu ini dinilai rendah," tulis memo tersebut.
Ini merupakan kasus pertama untuk karyawan Amazon di Amerika Serikat. Sebelumnya dua karyawan Amazon di Italia juga telah didiagnosa menderita COVID-19 dan telah dikarantina.
Washington yang merupakan negara bagian tempat markas Amazon merupakan salah satu lokasi dengan kasus positif virus corona tertinggi di AS. Sembilan kasus kematian akibat virus corona di AS terjadi di Washington, sedangkan 23 orang lainnya positif terinfeksi.
Simak Video "Khasiat Temulawak yang Digadang Mampu Cegah Infeksi Corona"
[Gambas:Video 20detik]
(vmp/fyk)
from inet.detik https://ift.tt/39mUY9k
via IFTTT
Demikianlah Artikel Karyawan Orang Terkaya Dunia Positif Corona
Anda sekarang membaca artikel Karyawan Orang Terkaya Dunia Positif Corona dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/03/karyawan-orang-terkaya-dunia-positif.html
0 Response to "Karyawan Orang Terkaya Dunia Positif Corona"
Post a Comment