Judul : Grab Beri Rapid Test & PCR Gratis buat 1.000 Tenaga Medis dan Driver
link : Grab Beri Rapid Test & PCR Gratis buat 1.000 Tenaga Medis dan Driver
Grab Beri Rapid Test & PCR Gratis buat 1.000 Tenaga Medis dan Driver

Platform kesehatan digital di Indonesia, GrabHealth memberikan rapid test dan PCR kepada 1.000 tenaga kesehatan dan mitra pengemudi Grab secara gratis. Hal itu dilakukan untuk menekan angka positif wabah virus Corona atau COVID-19 di Indonesia.
"Kami berkomitmen untuk melindungi keselamatan dan kesehatan mitra pengemudi, tim medis, dan pelanggan semaksimal mungkin. Untuk itu, pelaksanaan rapid test dan PCR test ini dilakukan sebagai bentuk kesiapsiagaan demi melindungi kesehatan dan keamanan mereka," ujar Managing Director Grab Indonesia Neneng Goenadi dalam keterangan tertulis, Rabu (15/4/2020).
Sejak diberlakukannya aturan PSBB mulai tanggal 10 April 2020 lalu, kata Neneng, mitra pengemudi Grab masih beroperasi demi mendukung mobilitas penduduk DKI Jakarta dan sekitarnya. Lebih dari itu tim medis, sebagai ujung tombak penanganan pasien COVID-19 tetap memberikan pelayanan terbaik untuk para pasien.
"Oleh karena itu, dengan saling mendukung, kami yakin kita dapat melawan pandemi ini bersama," jelasnya.
Sementara itu, Managing Director Good Doctor Technology Indonesia Danu Wicaksana menuturkan GrabHealth powered by Good Doctor telah ditunjuk menjadi mitra resmi pemerintah, yakni Kementerian Kesehatan dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dalam memerangi wabah COVID-19.
"Terhitung sejak dimulainya pandemi secara global di bulan Februari hingga saat ini, kami telah meningkatkan kapasitas pelayanan sebanyak lebih dari 4x lipat, mulai dari tanya jawab online, penyebaran edukasi COVID-19, hingga layanan skrining risiko via telekonsultasi," ungkapnya.
Penyelenggaraan rapid test dilakukan secara drive-through, sehingga tenaga kesehatan maupun mitra pengemudi Grab yang akan mengikuti tes diharuskan untuk datang ke lokasi dengan menggunakan kendaraan, seperti motor atau mobil. Sedangkan untuk PCR test akan dilakukan dengan sistem walk-in atau datang langsung ke rumah sakit yang telah ditentukan.
Good Doctor dan Grab Indonesia memastikan semua tahap dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat dan sesuai dengan arahan pemerintah untuk menjaga jarak fisik (physical distancing). Semua staf yang terlibat dalam proses rapid test dan PCR test ini pun akan menggunakan alat pelindung diri (APD) untuk keselamatan sesama.
Sebagai informasi, GrabHealth powered by Good Doctor menyediakan rapid test gratis ini untuk mitra pengemudi GrabCar maupun GrabBike di area Jakarta. Sedangkan rapid test dan PCR test COVID-19 akan diberikan untuk para tenaga kesehatan. Layanan gratis ini dimulai sejak 15 April hingga 30 April, terbuka untuk seluruh mitra pengemudi Grab dan tenaga kesehatan di area Jakarta.
Sebelum melakukan tes, tenaga kesehatan dan mitra pengemudi dapat masuk ke aplikasi Grab dan mengakses layanan GrabHealth untuk berkonsultasi dengan mitra dokter Good Doctor di jam yang telah ditentukan. Konsultasi ini penting sebagai skrining menentukan tingkat risiko COVID-19.
Namun, hanya mereka yang berisiko sedang atau tinggi yang dapat mengikuti program rapid dan PCR test gratis ini. Bagi mereka yang mendapatkan hasil positif melalui rapid test, akan menjalani pengujian PCR untuk konfirmasi lebih lanjut. Seluruh biaya pengadaan alat dan pelaksanaan rapid test dan PCR test ditanggung sepenuhnya oleh Grab, Good Doctor dan SBC (Solidaritas Berantas COVID-19).
Simak Video "Hari Ini, 125 Ribu Alat Rapid Test Disebar ke Seluruh Indonesia"
[Gambas:Video 20detik]
(akn/fay)
from inet.detik https://ift.tt/34Bp7A2
via IFTTT
Demikianlah Artikel Grab Beri Rapid Test & PCR Gratis buat 1.000 Tenaga Medis dan Driver
Anda sekarang membaca artikel Grab Beri Rapid Test & PCR Gratis buat 1.000 Tenaga Medis dan Driver dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/04/grab-beri-rapid-test-pcr-gratis-buat.html
0 Response to "Grab Beri Rapid Test & PCR Gratis buat 1.000 Tenaga Medis dan Driver"
Post a Comment