3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi

3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi
link : 3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi

Baca juga


3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi

Jakarta -

Kegiatan bersepeda selama pandemi jadi pilihan banyak orang untuk menjaga kebugaran tubuh dan mengurangi kebosanan. Beberapa jenis sepeda pun jadi pencarian populer di kalangan netizen.

Dikutip dari data firma riset iPrice, terjadi peningkatan jumlah pemesanan sepeda hingga 50% sejak masa pandemi dimulai. Pengguna di kawasan ibu kota juga meningkat 1000% per minggu pertama Juli 2020 dibandingkan tahun kemarin.

tren sepeda

Dalam analisis yang dilakukan iPrice menggunakan Google Trends, ada tiga jenis sepeda yang paling dicari netizen Indonesia. Data ini dikumpulkan pada rentang waktu mulai 1 Maret hingga 30 Juni 2020.

Dari riset ini, ditemukan bahwa sepeda lipat (folding bike) merupakan sepeda yang paling banyak dicari pada periode Maret hingga Juni 2020. Search interest untuk 'sepeda lipat' meningkat hingga 900% sejak 1 Maret hingga 21 Juni 2020. Selanjutnya di urutan kedua ada sepeda gunung (mountain bike). Search interest untuk jenis sepeda ini meningkat hingga 680% sejak 1 Maret hingga 21 Juni 2020.

tren sepeda

Di urutan ketiga ada sepeda anak (kids bicycle) dengan search interest yang juga meningkat sejak 1 Maret kemarin. Hanya saja, peningkatan search interest-nya tidak terlalu signifikan yaitu hanya 142%.

Selain tiga jenis sepeda yang populer tersebut, ada juga road bike atau sepeda balap berada di peringkat terakhir dengan peningkatan search interest sebesar 300% selama periode Maret hingga Juni 2020.

tren sepeda

Sepeda Lipat Terpopuler

iPrice meneliti lebih lanjut mengenai popularitas keyword 'sepeda lipat' menggunakan Google Keyword Planner, berdasarkan data yang didapatkan, search interest keyword 'sepeda lipat' pada awal Maret 2020 hanya sebesar 90.500.

Peningkatan mulai terjadi pada April sebesar 82% menjadi 165.000. Padahal, April merupakan awal mula diterapkannya PSBB pada sebagian besar provinsi di Indonesia. Di bulan Mei, search interest stabil dengan tidak adanya peningkatan sejak bulan April.

Juni 2020, menjadi peningkatan drastis dari search interest keyword sepeda lipat, peningkatan hingga 644% sejak Maret 2020 dengan total jumlah sebanyak 673000.

Hal ini sejalan dengan semakin banyaknya update teman-teman yang bersepeda di sosial media. Tingginya ketertarikan orang Indonesia untuk menggunakan sepeda lipat selain sebagai alat olahraga dan kebugaran tubuh juga sebagai alternatif mode transportasi darat dalam kota.

Sedangkan untuk provinsi dengan pencarian keyword 'sepeda lipat' adalah Jawa Barat, Jawa Tengah dan DKI Jakarta. Angka persentase masing-masing wilayah sebesar 19,4%, 17,7% dan 16.7%. Untuk metode pencarian terbanyak diakses melalui platform mobile dengan sebesar 92,4% diikuti desktop 7% dan tablet 0,6%


* Artikel ini berdasarkan riset iPrice: Tren Model Sepeda di Indonesia Selama Musim Pandemi 2020.

Simak Video "Melihat Lebih Dekat Kreuz, Sepeda 'Brompton' Made in Bandung"
[Gambas:Video 20detik]
(rns/rns)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/2CoYMeB
via IFTTT


Demikianlah Artikel 3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi

Sekianlah artikel 3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/07/3-jenis-sepeda-yang-paling-dicari.html

Related Posts :

0 Response to "3 Jenis Sepeda yang Paling Dicari Netizen Selama Pandemi"

Post a Comment