TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi

TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi
link : TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi

Baca juga


TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi

Jakarta -

Belajar dan mencari inspirasi bisa dari mana saja, termasuk lewat aplikasi video pendek seperti TikTok. Bahkan video edukasi termasuk salah satu konten yang populer di TikTok.

Head of User and Content Operations TikTok Indonesia Angga Anugrah Putra mengatakan saat ini video pendek menjadi konten hiburan dan edukasi millennial serta generasi Z karena rentang perhatian mereka yang pendek.

"TikTok ini fokus ke Millennial dan Gen Z, kami paham betul attention span mereka pendek," kata Angga dalam media briefing virtual, Rabu (29/7/2020).

"Jadi Millennial 12 detik, dan Gen Z delapan detik. Mereka sebenarnya senang learn something new dan gali lebih dalam soal interest," sambungnya.

Angga menambahkan saat ini popularitas konten edukasi di TikTok mulai menyaingi konten seperti vlog. Ia mengatakan tagar #SamaSamaBelajar yang digunakan untuk konten edukasi telah ditonton sampai 16 miliar kali.

Untuk mendorong kreativitas kreatornya dalam membuat video edukasi yang menarik, TikTok mengadakan kompetisi #BerbagiSkill dan #BerbagiFakta yang merupakan bagian dari program #SamaSamaBelajar. Untuk menarik minat penggunanya, aplikasi buatan ByteDance ini menawarkan hadiah total sebesar Rp 150 juta.

"Khusus yang Berbagi Skill sekarang konsentrasinya ke sains dan tech, tutorial, DIY dan life hacks," kata Angga.

Kompetisi #BerbagiSkill sudah dibuka sejak 21 Juli dan akan ditutup pada 31 Juli. Sedangkan kompetisi #BerbagiFakta akan diadakan TikTok pada 11 sampai 28 Agustus.

"Cara ikutan gampang banget, challenge-nya sudah live sejak tanggal 21 kemarin, tinggal nanti Berbagi Fakta akan adanya Agustus. Tinggal tambahkan hashtag #SamaSamaBelajar itu general hashtag kita untuk edukasi, bikin video sekreatif mungkin, 15-60 detik," pungkas Angga.

Simak Video "TikTok Dilaporkan Terkait Dugaan Pelanggaran Privasi Anak-anak"
[Gambas:Video 20detik]
(vmp/fay)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/3hKD587
via IFTTT


Demikianlah Artikel TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi

Sekianlah artikel TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/07/tiktok-gelar-kompetisi-bikin-video.html

0 Response to "TikTok Gelar Kompetisi Bikin Video Edukasi"

Post a Comment