Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar?

Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar? - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar?, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar?
link : Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar?

Baca juga


Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar?

Jakarta -

Twitter sepertinya sedang mengembangkan platform berlangganan untuk layanan jejaring sosialnya. Hal ini diketahui dari lowongan kerja yang diunggah Twitter untuk tim internal baru bernama 'Gryphon' yang sedang membangun platform berlangganan.

Dikutip detikINET dari The Verge, Jumat (10/7/2020) lowongan kerja tersebut mencari teknisi untuk bergabung dalam tim platform berlangganan ini, dengan pegawai yang berkolaborasi dengan tim pembayaran.

"Kami mencari teknisi full-stack untuk memimpin tim Payment dan Subscription, seseorang yang memahami kolaborasi seperti kami dan bisa menjembatani tim teknisi," tulis lowongan kerja tersebut.

Lowongan kerja ini mengatakan layanan berlangganan merupakan yang pertama bagi Twitter. Tapi lowongan ini tidak menjelaskan lebih lanjut bagaimana sistem berlangganan yang akan diterapkan Twitter.

Twitter sebelumnya pernah menjajaki untuk menawarkan layanan berlangganan kepada pengguna bisnis atau mereka yang rajin menggunakan media sosial.

Pada tahun 2017, mereka mengadakan survei untuk melihat apakah pengguna Twitter mau membayar untuk sistem analitik baru, peringatan breaking news, atau informasi seputar apa yang dibicarakan followers mereka di Twitter.

Perusahaan berlogo burung ini juga mungkin akan menawarkan layanan berlangganan ala Twitch, di mana pengguna bisa menjadi subscriber untuk akun tertentu.

Setelah rumor ini merebak, Twitter langsung mengoreksi lowongan kerja yang mereka unggah untuk menghapus kata-kata yang berkaitan dengan layanan berlangganan.

Lowongan kerja tersebut kini bertuliskan pencarian untuk teknisi Android untuk bekerja di tim teknisi backed untuk membangun komponen yang memungkinkan eksperimen baru.

Jika rumor ini benar adanya, maka Twitter akan memiliki saluran baru untuk menambah pundi-pundinya. Selama ini mereka mengumpulkan pendapatan dari iklan dan lisensi data.

Simak Video "Twitter Janji Pasang Fitur Edit asal Patuhi Syarat Ini Dulu!"
[Gambas:Video 20detik]
(vmp/fay)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/323UG6y
via IFTTT


Demikianlah Artikel Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar?

Sekianlah artikel Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar? kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar? dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/07/twitter-bikin-layanan-berlangganan.html

Related Posts :

0 Response to "Twitter Bikin Layanan Berlangganan, Lihat Tweet Bakal Berbayar?"

Post a Comment