Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online

Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online
link : Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online

Baca juga


Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online

Jakarta -

Belajar online di masa pandemi tidak hanya menantang bagi anak tapi juga orangtua. Apalagi orangtua yang bekerja harus menjalankan beberapa tugas sekaligus untuk memantau anak saat belajar online.

Psikolog Jovita Maria Ferliana mengatakan ada beberapa trik yang bisa dilakukan orangtua agar tidak stress saat menemani anak belajar online. Salah satunya yang paling penting adalah dengan mengenal gaya belajar anak.

"Ini penting banget karena banyak terjadi orangtua sering marah-marah ke anak. Kita sering kali mencetuskan hal-hal yang menurut kita terjadi kalau orangtua nggak punya gaya belajar yang sama dengan anak," kata Jovita dalam webinar Smartfren Community, Selasa (18/8/2020).

Ada empat gaya belajar anak yang harus dipahami yaitu gaya belajar aural, visual, membaca/menulis dan kinestetik. Dengan mengenal gaya belajar anak, orangtua bisa menyesuaikan pendekatannya dalam mengawasi anak saat belajar online.

Kegiatan belajar online juga sebaiknya tidak dilakukan di dalam kamar tidur, dan lebih baik dilakukan di ruang khusus belajar atau ruang tamu. Jovita mengatakan penting bagi anak untuk mengasosiasikan suasana dengan kegunaan tempat.

"Kalau di ruang istirahat atau ruang tidur terus kita pakai buat belajar, screentime, main itu kita tidak melatih asosiasi anak bahwa ruang tidur itu untuk istirahat," kata Jovita.

Orangtua juga perlu mengatur emosinya agar bisa menghadapi anak dengan sabar meski sibuk dan memiliki banyak masalah. Jovita menyarankan agar orangtua lebih sering melakukan relaksasi sederhana, misalnya dengan menarik dan membuang nafas secara ritmik.

Orangtua juga harus bisa meluangkan waktu untuk mengurus dirinya sendiri, misalnya dengan makan makanan sehat, olahraga atau melakukan hobi. Terakhir, Jovita meminta orangtua agar tidak menanggung bebannya sendiri saat menemani anak belajar online dan berbagi tugas dengan pasangan.

"Ini penting karena kita tidak bisa menjadi orang yang bisa melakukan segala hal. Kalau kita nggak bisa, kita bilang saja sama pasangan aku nggak bisa matematika, nanti kamu aja yang temani kakak," pungkasnya.

Simak Video "Video Kegigihan Anak Pulau Ikuti Belajar Online Raih Penghargaan"
[Gambas:Video 20detik]
(vmp/fay)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik https://ift.tt/34797HX
via IFTTT


Demikianlah Artikel Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online

Sekianlah artikel Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/08/tips-agar-orangtua-tidak-stres-saat.html

Related Posts :

1 Response to "Tips Agar Orangtua Tidak Stres Saat Temani Anak Belajar Online"

  1. Numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan referral 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*
    Kini Hadir Deposit via Pulsa Telkomsel / XL ( Online 24 Jam )

    ReplyDelete