Judul : Suka Duka Jadi CS, Jadi Tempat Curhat Sampai Bantu Cari Seserahan
link : Suka Duka Jadi CS, Jadi Tempat Curhat Sampai Bantu Cari Seserahan
Suka Duka Jadi CS, Jadi Tempat Curhat Sampai Bantu Cari Seserahan
Jakarta -Siapa yang bekerja sebagai customer service? Kemungkinan kamu pernah mengalami kejadian serupa misalnya jadi tempat curhat saat customer putus cinta dan hal lainnya yang sebenarnya di luar pekerjaan.
Dari Live Instagram 'Bukalapak x Tokopedia', Rudy A Dalimunthe VP of Customer Exellence Tokopedia menceritakan bahwa pekerjaan sebagai customer dipenuhi dengan cerita menarik. Bahkan tak jarang customer dan CS menjadi teman karena terhubung dari platform Tokopedia.
"Ada yang sempat ketemuan di luar, cerita-cerita akhirnya jadi teman. Ada juga yang complain ternyata teman sekampus. Ada cerita juga, customer yang malah jadi bantuin bales-balesin komplain," ucapnya.
Rudy mengatakan teknologi produk semuanya bisa di-copy, namun ada satu hal yang tidak bisa ditiru yakni cara membangun hubungan dengan customer. Pokoknya, customer first, deh!
Lain cerita dari Tine E Effendy AVP of CSM BukaLapak, ia membawa cerita salah satu agen di BukaLapak yang menghadapi pelanggan yang ingin bunuh diri karena diputus cinta.
"Jadi agent kita, Risma, menghandle customer A. Setelah ditanya 'ada yang bisa kita bantu' jawabannya 'saya mau curhat, saya mau bunuh diri karena diputusin pacar saya," kisah Tine.
Menghadapi situasi yang tidak biasa, Risma mengambil langkah yang berada di luar aturan yang sudah ada. Ia pun meminta izin kepada supervisor untuk menghadiahkan sesuatu untuk menghibur sang customer.
"Dia akhirnya bilang 'wah jangan dong, saya mengirimkan sesuatu' nah ketika dia cek, ada barang yang bisa membantu. Yaitu pomade. Terus dia bilang 'silakan Mas pakai supaya makin ganteng dan cari pacar baru', customer tersebut langsung happy," tuturnya.
Ada juga kejadian di mana CS dikirimi surat undangan dan mendapat pesan bahwa customer ini kebingungan karena besok sudah harus membawa seserahan namun barang yang ia pesan belum kunjung datang.
"Dia seserahan beli di BukaLapak dan akhirnya kita bantu. Akhirnya kita dapat dikasih makanan. Customer saking nyamannya jadi terbawa nih ke masalah pribadi, bahkan nanya 'pizza di mana ya dekat sini, saya mau traktir teman-teman saya lagi ulang tahun'," tandas Tine dengan tawa.
Kalau kamu detikers, ada pengalaman menarik apa selama menjadi customer service?
Simak Video "Tokopedia Jawab Soal Kebocoran 15 Juta Data Pengguna"
[Gambas:Video 20detik]
(ask/fay)
from inet.detik https://ift.tt/356E938
via IFTTT
Demikianlah Artikel Suka Duka Jadi CS, Jadi Tempat Curhat Sampai Bantu Cari Seserahan
Anda sekarang membaca artikel Suka Duka Jadi CS, Jadi Tempat Curhat Sampai Bantu Cari Seserahan dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/09/suka-duka-jadi-cs-jadi-tempat-curhat.html
0 Response to "Suka Duka Jadi CS, Jadi Tempat Curhat Sampai Bantu Cari Seserahan"
Post a Comment