Judul : Di Balik Ide Kreatif Kampung Warna-warni Malang
link : Di Balik Ide Kreatif Kampung Warna-warni Malang
Di Balik Ide Kreatif Kampung Warna-warni Malang
Malang - Jika kalian mengunjungi Malang, destinasi Kampung Warna-Warni akan menjadi salah satu yang harus dikunjungi karena lokasinya tak jauh dari Stasiun Malang. Kampung ini merupakan hasil karya mahasiswa, dengan mengusung metode sederhana, amati tiru modifikasi alias ATM.Sekelompok mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang menamakan diri Guys Pro ini berhasil mengubah wajah Kampung Jodipan jadi lokasi favorit wisatawan dalam negeri dan mancanegara.
Sekilas, konsep kampung warna-warni di Malang tak ada bedanya dengan yang ada di lokasi lain, seperti di Semarang, Yogyakarta, atau yang ada di luar negeri. Wajah rumah di kampung ini diwarnai sedemikian rupa sehingga ketika dilihat dari kejauhan membuat mata terkagum.
"Namanya inovasi, sebuah ide menurut saya pribadi gak ada yang gak niru orang, semua perilaku kita meniru orang dari kita lahir meniru sama orang tua. Nah, balik lagi kalau tentang ide kreatif, itu biasanya kita desain ada pengertian ATM, amati tiru modifikasi," ujar Ira dari Guys Pro yang jadi narasumber di d'Youthizen Motorola Malang.
Foto: Agus Tri Haryanto/detikINET
|
Bedanya kampung warna-warni yang berlokasi di Jodipan ini, dulu daerah tersebut dikenal dengan kampung yang kumuh, di mana masyarakatnya sering membuang sampah sembarangan di sungai.
Kebiasaan tersebut yang ingin diubah mahasiswa UMM agar setelah kampungnya dibuat indah dan berwarna, masyarakatnya peduli terhadap lingkungannya.
"Faktornya kita beda awalnya bukan untuk kampung wisata. Kita ingin menekan habit masyarakat buang sampah, itu saja. Meskipun kita berlomba-lomba untuk beda, tapi sejarahnya beda kenapa membuat Jodipan kayak gitu," tuturnya.
Nabila, anggota lain Guys Pro mengatakan, meski karya mereka menghias Jodipan jadi berwarna terkesan sama dengan lokasi lain, sejauh ini tidak ada komentar negatif yang menghinggapinya.
"Di sini kita lebih full colour. Gak ada sih komentar negatif tentang kemiripian," kata Nabila. (rns/rns)
from inet.detik http://ift.tt/2vd3R4F
via IFTTT
Demikianlah Artikel Di Balik Ide Kreatif Kampung Warna-warni Malang
Anda sekarang membaca artikel Di Balik Ide Kreatif Kampung Warna-warni Malang dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2017/07/di-balik-ide-kreatif-kampung-warna.html
0 Response to "Di Balik Ide Kreatif Kampung Warna-warni Malang"
Post a Comment