Judul : Sosok Ignaz Semmelweis, Pelopor Cuci Tangan yang Jadi Google Doodle
link : Sosok Ignaz Semmelweis, Pelopor Cuci Tangan yang Jadi Google Doodle
Sosok Ignaz Semmelweis, Pelopor Cuci Tangan yang Jadi Google Doodle
Jakarta -Pelopor cuci tangan Ignaz Semmelweis menjadi salah satu trending di Google. Gambar dalam bentuk kartun dirinya tampil menjadi Google Doodle hari ini.
Terlihat, kartun Ignaz Semmelweis tengah memegang jam dan ada gerakan cuci tangan, mulai dari menggosok telapak tangan hingga ke sela-sela jari.
![]() |
Biografi Ignaz Semmelweis:
1. Lahir di Hungaria
Ignaz Semmelweis lahir pada 1 Juli 1818 di kota Budapest, Hungaria. Namun, ia lebih dikenal sebagai dokter asal Jerman karena banyak menempuh pendidikan di negara tersebut.
2. Lulusan Spesialis Kebidanan
Sebelum dikenal sebagai pelopor pencuci tangan, Ignaz Semmelweis menempuh pendidikan di bidang spesialis kebidanan di Jerman. Ia mendapatkan gelarnya di Universitas Vienna.
3. Bekerja di Rumah Sakit
Pada tahun 1846 Ignaz Semmelweis memutuskan untuk bekerja di Rumah Sakit Umum Vienna. Kala itu, ia dipercaya menjadi asisten profesor Johann Klein dan bersama-sama memimpin klinik bidan.
4. Pelopor gerakan Cuci Tangan
Pada saat memimpin klinik bidan tersebut, Ignaz Semmelweis dihadapkan dengan infeksi misterius yang menyebabkan angka kematian ibu yang baru melahirkan meningkat.
Dengan segala upaya, Ignaz Semmelweis pun mencari tahu penyebab kematian tersebut. Hingga akhirnya ia menemukan bahwa tangan para dokter membawa infeksi kepada ibu yang rentan.
Pada tahun 1847, ia pun menginisiasi para dokter untuk hand washing atau mencuci tangan sebelum melakukan operasi. Dengan begitu, infeksi yang ditularkan dari tangan bisa berkurang.
5. Jadi Google Doodle
Ignaz Semmelweis ditampilkan dalam Google Doodle hari ini. Ia dianggap berjasa karena telah mempelopori gerakan cuci tangan. Bahkan, jasa Ignaz Semmelweis juga dibuat film berjudul 'Semmelweis'. ignaz semmelweis.
Simak Video "dYouthizen: A New Basecamp for YOU!"
[Gambas:Video 20detik]
(pay/erd)
from inet.detik https://ift.tt/2WrT9UO
via IFTTT
Demikianlah Artikel Sosok Ignaz Semmelweis, Pelopor Cuci Tangan yang Jadi Google Doodle
Anda sekarang membaca artikel Sosok Ignaz Semmelweis, Pelopor Cuci Tangan yang Jadi Google Doodle dengan alamat link https://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2020/03/sosok-ignaz-semmelweis-pelopor-cuci.html
0 Response to "Sosok Ignaz Semmelweis, Pelopor Cuci Tangan yang Jadi Google Doodle"
Post a Comment