Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia

Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia - Hallo sahabat Berita Terkini Indonesia, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel apa, Artikel bagaimana, Artikel di mana, Artikel IFTTT, Artikel inet.detik, Artikel kenapa, Artikel siapa, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia
link : Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia

Baca juga


Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia

Surabaya - Perkembangan teknologi yang luar biasa menimbulkan beragam konsekuensi. Di antaranya ancaman pada tenaga kerja manusia semakin nyata. Jadi, manusia di masa depan harus semakin berkualitas.

Demikian dikatakan pengusaha pemilik CT Corp, Chairul Tanjung. Berbicara di ajang Creativepreneur Corner 2018 di Surabaya, CT memprediksi 10 tahun lagi perkembangan teknologi robot membuat banyak pekerjaan manusia tergantikan.

Contohnya saja di pabrik otomotif. Upah tenaga kerja yang makin tinggi, membuat perusahaan kendaraan di masa depan, kemungkinan lebih banyak menggunakan teknologi robotika.

"Teknologi akan semakin maju dan semakin murah. Sedangkan sumber daya manusia semakin mahal. Jadi nantinya kualitas SDM akan menjadi faktor penentu," kata CT saat jadi pembicara di ajang Creativepreneur yang digelar di JX International, Surabaya, Minggu (28/1/2018).

Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja ManusiaFoto: detikINET/Fino Yurio Kristo

Maka mungkin, hanya SDM berkualitas yang dapat bertahan. Pasalnya perkembangan robot membuat perusahaan hanya butuh semakin sedikit SDM dibandingkan di masa silam.

Perkembangan teknologi memang sedang jadi bahasan para kepala negara maupun perusahaan. Contohnya di ajang World Economic Forum baru-baru ini di Davos, Swiss.

"Kepala negara dan perusahaan mengkritik perusahaan teknologi. Perusahaan teknologi dianggap mengganggu kehidupan pada umumnya. Khususnya tenaga kerja," papar CT.

Selain maraknya otomasi yang mendayagunakan robot atau Artificial Intelligence, juga isu lain seperti penghindaran pajak. Hal ini terus menjadi dilema tersendiri.

Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja ManusiaFoto: detikINET/Fino Yurio Kristo

"Maka kualitas SDM menjadi lebih penting. Sekarang sudah penting, ke depan menjadi lebih penting lagi, " katanya.

Selain CT, ajang Creativepreneur Corner 2018 di Surabaya menampilkan para pembicara top seperti Walikota Surabaya Tri Rismaharini, komika Raditya Dika, pendiri 8wood Alice Norin, penyanyi Vidi Aldiano, dan Chef Andrian Ishak.

Kemudian ada pendiri Markobar Gibran Rakabuming, CEO Layaria Dennis Adishawara, Prasetyo Andy Wicaksono selaku pendiri Code of Indonesia, dan CEO Kibar Yansen Kamto sebagai moderator. (rou/rou)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik http://ift.tt/2GoEoIf
via IFTTT


Demikianlah Artikel Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia

Sekianlah artikel Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia dengan alamat link http://berita-sekarang-indo.blogspot.com/2018/01/chairul-tanjung-robot-kian-ancam-tenaga.html

0 Response to "Chairul Tanjung: Robot Kian Ancam Tenaga Kerja Manusia"

Post a Comment